Pangdam Hasanuddin Berikan Ribuan Bingkisan Ramadhan Kepada Kaum Dhuafa

    Pangdam Hasanuddin Berikan Ribuan Bingkisan Ramadhan Kepada Kaum Dhuafa

    MAKASSAR - Di bulan suci Ramadhan 1443 H/2022 Masehi ini, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H., memberikan ribuan bingkisan kepada personel militer dan PNS Kodam Hasanuddin, Insan Pers serta Masyarakat (Kaum Duafa) bertempat di lapangan M. Yusuf Makodam Jl. Urip Sumoharjo, Selasa (19/04/2022).

    Pangdam dalam sambutannya mengatakan bahwa di bulan suci Ramadhan ini menjadi media untuk introspeksi dan pengendalian diri. Dengan harapan dapat memberikan implikasi pada pelaksanaan tugas dan pengabdian kita kepada masyarakat, bangsa dan negara.

    "Terkait dengan hal tersebut, maka selaku pimpinan Kodam XIV/Hasanuddin saya merasa berkewajiban untuk berbagi kasih dengan para anggota dan para insan pers serta masyarakat melalui pemberian bingkisan lebaran, " ungkapnya.

    "Pemberian bingkisan lebaran kali ini, sengaja saya gabungkan dengan masyarakat (kaum dhuafa) karena hal tersebut memberi makna bahwa apa yang saya berikan kepada para prajurit dan PNS juga dapat dirasakan oleh kaum dhuafa, " sambungnya. 

    "Demikian pula kepada insan pers/jurnalistik, pemberian bingkisan lebaran ini sebagai bagian dari sinergitas yang telah terjalin selama ini. Apa yang diterima pada hari ini adalah rejeki yang datangnya dari Allah SWT melalui tangan saya. Amanah ini saya kerjakan untuk berbagi kasih dengan tidak membeda-bedakan status sosial karena sejatinya, semua manusia sama derajatnya di hadapan Allah SWT, " tutur Pangdam. 

    Lebih lanjut Mayjen Andi menuturkan bahwa pemberian bingkisan lebaran yang diserahkan tidak seberapa nilainya, akan tetap sebagai wujud kepedulian dan tanda rasa kekeluargaan serta kebersamaan. 

    "Bingkisan lebaran yang akan diserahkan ini tidaklah seberapa nilainya jika diukur dari nilai materilnya, akan tetapi hal ini tidak lain adalah sebagai wujud kepedulian kepada anggota dan sekaligus sebagai tanda rasa  kekeluargaan dan kebersamaan  diantara kita. Serta sebagai bentuk apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh prajurit dan PNS atas kinerjanya selama ini dalam mendukung tugas pokok Kodam XIV/Hasanuddin, " kata Mayjen Andi. 

    "Demikian juga untuk rekan media pers, baik cetak, elektronik maupun online yang selama ini selalu ikut andil dalam pemberitaan kegiatan-kegiatan Kodam XIV/Hasanuddin dan jajarannya, saya undang karena pers adalah mitra atau rekan kerja kita dalam mempublikasikan kegiatan kepada masyarakat. Dengan demikian keberhasilan pelaksanaan tugas kami selama ini dapat diketahui oleh masyarakat luas oleh karena adanya peran pihak media pers, " tandasnya.

    "Tradisi pemberian bingkisan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri setiap tahun memiliki beberapa dimensi diantaranya dimensi ibadah spiritual sebagai bentuk ketaatan hamba kepada Tuhannya yang dilandasi dengan rasa ikhlas dan dimensi sosial yang merupakan bagian dari ketaqwaan untuk saling berbagi kepada sesama, " jelasnya. 

    "Hal seperti ini makin hari makin diperlukan dalam kehidupan kita, karena sikap kesetiakawanan sosial akan lebih mendorong kita semua untuk saling bahu membahu dan saling membantu. Untuk itu, sikap seperti ini perlu lebih ditumbuhkembangkan atas dasar kebersamaan dan kekeluargaan, " tambahnya. 

    Sebelum mengakhiri sambutannya, Jenderal bintang dua ini menyampaikan permohonan maaf atas rencana akan berangkat melaksanakan ibadah umroh pada hari Sabtu, tanggal 23 April 2022 mendatang. 

    "Dalam rangka rencana saya akan berangkat ibadah umroh pada hari Sabtu, tanggal 23 April 2022, pada kesempatan yang baik ini sekaligus saya sampaikan permohonan maaf jika ada tingkah laku, perkataan ataupun perbuatan selama ini yang tidak berkenan. Dan mohon juga doanya agar selama saya ibadah umroh ke tanah suci, selalu diberikan kemudahan dan kelancaran oleh Allah SWT serta diberikan keselamatan hingga kembali ke tanah air tercinta. Amiin, “Selamat Menyambut  Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah” Minal Aidin wal Faidzin, Mohon maaf Lahir Bathin, " tutupnya. 

    Turut hadir Kasdam Brigjen TNI Danny Budiyanto, S.E., M.Han., Irdam Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos., Kapoksahli Brigjen TNI Andi Kaharuddin, S.I.P., M.M., Perwira LO, Perwira Ahli, para Asisten, para Kabalakdam dan para Komandan Satuan jajaran XIV/Hasanuddin.

    Pangdam Hasanuddin
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Dipusatkan di Toraja Utara Buntu Pune, Sukseskan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Paslon Bupati dan Wakil Pangkep Nomor Urut Satu MYL-ARA: Bangun Musholla di Setiap Sekolah untuk Pembinaan Generasi Bangsa
    Kapolda Sulsel Buka Rapat Koordinasi Pembinaan SDM dan PNS Polri Polda Sulsel T.A. 2024
    Sorak Sorak Kemenangan Menggelegar, Masyarakat Ance Dukung Penuh Andi Ina-Abustan Paslon Urut 03

    Ikuti Kami